X
*

Berita Terbaru Bolaang Mongondow Utara

Terinspirasi Parimo, Bupati ungkap banyak potensi di kabupaten termuda Bolmong Utara

Dibaca : 47

Senin, 07 Agustus 2023 | Editor : Rudi Datunsolang | Publisher : Fauziah Suratinoyo | Author : Rusdianto Djukiro

...

Bupati Depri Pontoh menyambut hangat kedatangan Bupati Parimo H. Samsurizal Tombolotutu, di Kawasan Pantai Batu Pinagut, Kecamatan Kaidipang. Senin, 7/8/2023. (Foto Redaktur Pelaksana Tim Kominfo Bolmong Utara Usman Djarumia / Redaksi Foto Kominfo Bolmong Utara)

Bagikan :

ppid.bolmutkab.go.id —–» Bupati Bolaang Mongondow Utara (Bolmong Utara) Drs. H. Depri Pontoh menerima kunjungan kerja (Kunker) Pemerintah Kabupaten Parigi Moutong (Parimo) yang dipimpin langsung oleh Bupati Parimo H. Samsurizal Tombolotutu, bertempat di Gedung Wanita Kawasan Pantai Batu Pinagut, Kecamatan Kaidipang. Senin (7/8/2023).

Dalam sambutannya Bupati Depri Pontoh menyampaikan selamat datang dan ucapan terima kasih kepada Bupati dan Ketua TP-PKK Kabupaten Parimo beserta jajarannya telah datang di Kabupaten Bolmong Utara sebagai upaya bersama untuk saling bersinergi dan kolaborasi antar daerah.

“Parigi Moutong sebagai Kabupaten tertua dengan kemajuan diberbagai sektor, maka jelaslah Bolmong Utara sebagai kabupaten termuda bisa ikut mengambil inspirasi,”imbuh Bupati Depri Pontoh.

“Kalau melihat potensi Bolmong Utara, banyak potensi, tapi belum tergali seperti daerah-daerah lainnya, yang jelas Bolmong Utara memiliki potensi pariwisata, pertanian, perikanan dan kelautan, dan kami pun telah membagi potensi ini pada beberapa klaster, untuk kepentingan pembangunan Bolmong Utara,” ungkap Depri Pontoh.

“Namun, potenai-potensi ini, perlu adanya investor di Bolmong Utara untuk berinvestasi, demi kemajuan Bolmong Utara, dan kami selalu membuka diri bagi investor,” terangnya.

Selanjutnya dikatakan bahwa, silaturahmi yang kita bangun hari ini, dapat memperteguh komitmen kita bersama dalam pembangunan di berbagai sektor, baik pariwisata maupun kearifan lokal sebagai salah satu prasyarat pertumbuhan ekonomi yang inklusif, berkesinambungan, dan berkeadilan di daerah.

Bupati Depri Pontoh berharap pada kunjungan kerja ini akan terbangun hubungan yang erat antara Kabupaten Bolmong Utara dan Kabupaten Parimo, sehingga kita semua mampu membenahi infrastruktur di daerah.

Pada kesempatan ini pula Bupati Parimo dalam sambutannya yang disampaikan oleh Kepala Dinas PUPR Parimo, mengucapkan terimakasih kepada Pemerintah Daerah Kabupaten Bolmong Utara  yang telah menyambut dengan baik kedatangan Pemkab Parimo.

Diharapkan pada kunker ini dapat terjalin kerjasama serta mempererat silaturahmi antar Kabupaten Parimo dan Kabupaten Bolmong Utara.

Turut hadir Wakil Bupati Bolmong Utara Drs. H. Amin Lasena, MAP, Ketua TP-PKK Kabupaten Bolmong Utara Ny. Hj. Ainun Depri Pontoh, Ketua TP-PKK Kabupaten Parimo Dra. Hj. Noorwachida S. Tombolotutu, Asisten Sekda Bolmong Utara, Staf Ahli Bupati, Pimpinan OPD Kabupaten Bolmong Utara, Pimpinan OPD Parimo beserta jajaran. (Kominfosandi-Bolmong Utara)

Jurnalis : Rusdianto Jukiro

Editor : Rudi Datunsolang

Analis Konten : Imam Wahyudi

Redaktur : Fauziah Suratinoyo

Redaktur Pelaksana : Usman Djarumia

hari ini : 60

minggu ini: 1564

Total Pengunjung : 13978

Hit hari ini : 12

Hit minggu ini : 571

Semua hit : 7633

  • Jalan Imam Bonjol, Boroko, Kaidipang, North Bolaang Mongondow Regency, North Sulawesi
  • 0821-9578-8896
  • ppid@bolmut.go.id