Rabu, 17 Januari 2024 | Editor : Rudi Datunsolang | Publisher : Fauziah Suratinoyo | Author : Rusdianto Djukiro
Kepala Bidang Pemdes Wahyudi Lauma saat di Konfirmasi Tim Kominfo di ruang kerjanya, rabu (17/1/2024) (Foto Staf Redaksi Tim Kominfo Photographer Winowi / Redaksi Foto Kominfo Bolmong Utara)
ppid.bolmutkab.go.id —–» Penghargaan Desa dengan status mandiri tahun 2023 dari Kemendes PDTT Republik Indonesia diraih oleh lima Desa dari dua Kecamatan di Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmong Utara).
Sabet penghargaan desa mandiri, kelima sangadi dengan antusiasnya menerima penghargaan dari Kemendes RI ini, yang diserahkan oleh Pj. Bupati Bolmong Utara Sirajudin Lasena dalam rapat kerja Pemerintah Daerah kemarin, selasa 16/1/2024.
Tim Kominfo Bolmong Utara saat mengonfirmasi Kepala Dinas PMD melalui Kepala Bidang Penyelenggaraan Pemerintahan Desa Wahyudi Lauma, SE di ruang kerjanya, rabu (17/1/2024) menyatakan bahwa penghargaan piagam dan lencana yang diperoleh oleh kelima desa ini merupakan potret dari tingkat keberhasilan desa.
“Keberhasilan menjadi Desa Mandiri ini merupakan motivasi bagi desa-desa lainnya, bila perlu seluruh desa di Kabupaten Bolmong Utara semuanya bisa menjadi desa mandiri,”harapnya.
Kabid Pemdes Wahyudi Lauma mengatakan potret keberhasilan kelima desa ini, oleh Kemendes RI melalui Indeks Desa Membangun (IDM) serta berbagai macam kategori yang harus dilewati.
“Kategori keberhasilan Desa di Bolmong Utara yang patut disyukuri bahwa sudah tidak terdapat lagi desa dengan kategori tertinggal ataupun sangat tertinggal, jadi yang ada yaitu desa berkembang, maju dan mandiri,”terang Kabid Pemdes Yudi Lauma.
Kelima Sangadi yang menerima penghargaan Desa Mandiri tersebut dari Kecamatan Kaidipang yaitu Sangadi Desa Boroko, Sangadi Desa Boroko Timur, Sangadi Desa Kuala Utara, Sangadi Desa Kuala, serta dari Kecamatan Bolangitang Barat yakni Sangadi Desa Bolangitang.
Adapun progress Indeks Desa Membangun (IDM) tahun 2023 di Bolmong Utara sudah tidak ada lagi Desa sangat tertinggal dan tertinggal.
Dari data yang diperoleh Tim Kominfo Bolmong Utara, Strata Desa di Bolmong Utara untuk Desa berkembang sebanyak 79, Desa maju 22, dan 5 Desa mandiri. (Kominfosandi-Bolmong Utara)
Jurnalis : Rusdianto Jukiro
Editor : Rudi Datunsolang
Analis Konten : Imam Wahyudi
Redaktur : Fauziah Suratinoyo
Redaktur Pelaksana : Usman Djarumia
Selasa, 11 Maret 2025 | 5550
Kamis, 29 Agustus 2024 | 5010
Senin, 25 September 2023 | 3682
hari ini : 140
minggu ini: 1872
Total Pengunjung : 24473
Hit hari ini : 29
Hit minggu ini : 704
Semua hit : 21506