X
*

Berita Terbaru Bolaang Mongondow Utara

Sweet Seventeen Bolmong Utara, Lewat Lomba Panjat Tebing Regional Sulawesi Bupati Cup 2024

Dibaca : 42

Senin, 13 Mei 2024 | Editor : Rudi Datunsolang | Publisher : Fauziah Suratinoyo | Author : Rusdianto Djukiro

...

Pj Bupati Sirajudin Lasena (Tengah) saat foto bersama dalam lomba Panjat Tebing, bertempat di Lapangan Kembar Boroko, Rabu 15/5/2024. (Foto Staf Redaksi Tim Kominfo Photographer Mohamad Hamzah Haz Lantong / Redaksi Foto Kominfo Bolmong Utara)

Bagikan :

ppid.bolmutkab.go.id —–» Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong) Utara memasuki usia "sweet seventeen" karena tengah merayakan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-17. Momentum itu pun diperingati dengan perlombaan yang bernuansa jiwa muda, salah satunya lewat  Kejuaraan terbuka Panjat Tebing Regional Sulawesi Bupati Cup 2024.

Perlombaan itu resmi dibuka oleh Penjabat (Pj) Bupati Bolmong Utara, Sirajudin Lasena, di Lapangan Kembar Boroko, Senin (13/4/2022), dengan ditandai pemasangan volume panjat tebing.

Sebelum memulai lomba, Pj Bupati mencoba mengatraksikan dengan memegang volume panjat tebing serta menginjakkan kakinya pada volume panjat tebing paling bawah.

Pj Bupati Sirajudin Lasena dalam sambutannya mengatakan bahwa momentum HUT ke-17 di tahun ini dibuat sedikit berbeda dari tahun-tahun sebelumnya, "Kita menginjakkan momentum ke-17 yang erat dengan angka fenomena para remaja yaitu sweet seventeen, maka perayaannya lebih bersemangat layaknya darah muda," katanya.

Menurutnya, momentum HUT kali ini luar biasa, mengingat lomba panjat tebing itu merupakan yang pertama kalinya digelar di Bolmong Utara.

Pj Bupati Sirajudin berharap kejuaraan itu menjadi ajang yang mempererat persaudaraan antar daerah, dan memunculkan bakat-bakat baru di dunia panjat tebing Indonesia.

Dalam rangka memeriahkan HUT ke-17 Kabupaten Bolmong Utara digelar berbagai lomba termasuk kejuaraan panjat tebing, yang akan berlangsung selama lima hari mulai 13 hingga 17 Mei 2024.

Kategori panjat tebing yang dilombakan yaitu Bad putra/putri umum, Speed putra/putri umum, Boulder putra/putri umum dan Load putra/putri umum.

Diikuti dari berbagai daerah, seperti Kabupaten Sitaro, Kabupaten Gorontalo, Kota Bitung, Makassar, Sulawesi Tengah, dan tuan rumah Bolmut, siap bersaing dalam empat kategori lomba yang akan dipertandingkan tersebut. (Kominfosandi-Bolmong Utara)

Jurnalis : Winowi

Editor : Rudi Datunsolang

Analis Konten : Imam Wahyudi

Redaktur : - Fauziah Suratinoyo

                  - Putri Kasandra Tanaijo

Redaktur Pelaksana : Usman Djarumia

hari ini : 272

minggu ini: 1717

Total Pengunjung : 14108

Hit hari ini : 58

Hit minggu ini : 617

Semua hit : 7679

  • Jalan Imam Bonjol, Boroko, Kaidipang, North Bolaang Mongondow Regency, North Sulawesi
  • 0821-9578-8896
  • ppid@bolmut.go.id